Dinas ESDM Provinsi Riau Adakan Rakor Listrik 2016
- Details
- Published: Tuesday, 01 November 2016 03:13
- Written by Admin Setting
Oleh karena itu untuk mewujudkan pemerataan kebutuhan listrik di Provinsi Riau, Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Riau mengadakan Rapat Koordinasi Bidang Ketenagalistrikan dan Energi Tahun 2016 dengan Tema "Sinkronisasi Pembangunan Infrastruktur Kelistrikan dan Isu Terkini Kebijakan Pembangunan Ketenagalistrikan" pada Senin- Selasa 15-16 Agustus 2016 di Hotel Jatra Pekanbaru.
Adapun pembicara yang diundang adalah Ditjen Ketenagalistrikan Kementrian ESDM RI yang diwakili oleh Afrizal. Badan Perencanaan dn Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Riau yang diwakili oleh Linda Marlina dan PT. PLN (Persero) Wilayah Riau dan Kepri yang diwakili oleh M. Yusuf
Pak Afrizal dari KESDM menanggapi bahwa acara ini bagus sebagai ajang saling tahu. Beliau juga menyampaikan narasumber hendaknya ditambah dengan menghadirkan pihak terkait lainnya. Daerah harus tahu RUED sehingga daerah punya data dasar yang bisa dikembangkan. Seperti banyaknya PKS yang bisa memberikan suplai listrik untuk masyarakat.
Bapak. M. Yusuf menanggapi hendaknya lebih bagus lagi dalam menyajikan data desa yang belum berlistrik.
Ibu Linda menanggapi dengan mengapresiasi Riau Energy Saving Government Office (RESGO) yang sedang dikerjakan Dinas ESDM Prov. Riau, mengharapkan respon dari Kab/Kota untuk lebih intensif khususnya dalam menyampaikan skala prioritas pembangunan listrik Kab/Kota.
Acara ini diadakan atas dasar semangat membangun, untuk saling bersinergi dan berkoordinasi antar semua pihak yang terlibat dalam ketenagalistrikan di Provinsi Riau.[]