Musyawarah Cabang IV Dewan Pimpinan Cabang Hiswana Migas Riau
- Details
- Published: Wednesday, 07 September 2022 03:01
- Written by DESDM Riau
Sabtu, 03 September 2022, Musyawarah Cabang IV Dewan Pimpinan Cabang Hiswana Migas Riau dilaksanakan di Hotel Pangeran Pekanbaru
Hiswana Migas memegang peranan strategis dalam rantai bisnis migas di Indonesia khususnya di Provinsi Riau, Hiswana Migas sebagai pintu distribusi migas kepada konsumen, termasuk didalamnya BBM dan LPG bersubsidi. Dinas ESDM sebagai salah satu stakeholder Hiswana Migas dan Pertamina Patra Niaga memiliki pola koordinasi yang baik dalam hal memastikan pendistribusian BBM dan LPG di Provinsi Riau tetap berjalan kondusif.
Pada kesempatan ini, Kepala Dinas ESDM Ibu Evarefita, SE, M.Si menyampaikan harapan semoga agenda musyawarah ini menghasilkan program kerja yang berkontribusi bagi pembangunan berkelanjutan daerah.