Harga Batubara Acuan Juni 2017 Turun Jadi USD 75,46

Harga Batubara Acuan (HBA) untuk penjualan langsung (spot) yang berlaku tanggal 1 Juni 2017 hingga 30 Juni 2017 pada titik serah penjualan secara Free on Board di atas kapal pengangkut (FOB vessel) adalah USD 75,46/Ton, sebagaimana dirilis dalam portal www.minerba.esdm.go.id. HBA bulan Juni 2017 turun sebesar USD 8,35 atau turun 9,96% dibandingkan dengan HBA Mei 2017 USD 83,81. Bila dibandingkan dengan satu tahun sebelumnya (year on year) HBA Juni 2016 USD 51,81 maka HBA Juni 2017 naik signifikan sebesar USD 23,65 atau naik 45,6%.

Nilai HBA adalah rata-rata dari 4 indeks harga batubara yang umum digunakan dalam perdagangan batubara yaitu: Indonesia Coal Index, Platts59 Index, New Castle Export Index, dan New Castle Global Coal Index. HBA menjadi acuan harga batubara pada kesetaraan nilai kalor batubara 6.322 kkal/kg Gross As Received (GAR), kandungan air (total moisture) 8%, kandungan sulphur 0,8% as received (ar), dan kandungan abu (ash) 15% ar. Berdasarkan HBA selanjutnya dihitung Harga Patokan Batubara (HPB) yang dipengaruhi kualitas batubara yaitu: nilai kalor batubara, kandungan air, kandungan sulphur, dan kandungan abu sesuai dengan merek dagang utama batubara atau brand yang disebut dengan HPB Batubara Marker.

HPB Batubara Marker terdiri dari 8 brand batubara yang sudah umum dikenal dan diperdagangkan. HPB Batubara Marker periode bulan Juni 2017 untuk 8 brand batubara dalam USD/Ton adalah sebagai berikut :

1. Gunung Bayan I : 80,94 (turun 10,0% dibandingkan HPB Mei 2017)

2. Prima Coal : 81,29 (turun 9,4% dibandingkan HPB Mei 2017)

3. Pinang 6150 : 73,38 (turun 9,4% dibandingkan HPB Mei 2017)

4. Indominco IM_East : 61,77 (turun 9,9% dibandingkan HPB Mei 2017)

5. Melawan Coal : 59,90 (turun 9,1% dibandingkan HPB Mei 2017)

6. Enviro Coal : 56,32 (turun 8,6% dibandingkan HPB Mei 2017)

7. Jorong J-1 : 45,36 (turun 8,6% dibandingkan HPB Mei 2017)

8. Ecocoal : 41,46 (turun 8,4% dibandingkan HPB Mei 2017)

Selain 8 merek dagang batubara ini, Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM setiap bulan menetapkan HPB untuk merek dagang batubara lainnya antara lain: AGM Waruba Coal, Mandiri 1, Mahoni Medium Sulphur, IBP 4600, dan LIM 3000. Daftar 69 HPB merek dagang batubara lainnya secara lengkap dapat dilihat di portal www.minerba.esdm.go.id.

Harga Batubara Acuan per bulan pada bulan Januari hingga Juni 2017 adalah sebagai berikut :

Januari 2017 sebesar USD 86,23 /ton

Februari 2017 sebesar USD 83,32 /ton

Maret 2017 sebesar USD 81,90 /ton

April 2017 sebesar USD 82,51 /ton

Mei 2017 sebesar USD 83,81 /ton

Juni 2017 sebesar USD 75,46 /ton

Dalam hal penjualan batubara dilakukan secara jangka tertentu (term) yaitu: penjualan batubara untuk jangka waktu 12 bulan atau lebih maka harga batubara mengacu pada rata-rata 3 Harga Patokan Batubara terakhir pada bulan dimana dilakukan kesepakatan harga batubara dengan faktor pengali yaitu: fakor pengali 50% untuk Harga Patokan Batubara bulan terakhir, faktor pengali 30% untuk Harga Patokan Batubara satu bulan sebelumnya, dan faktor pengali 20% untuk Harga Patokan Batubara dua bulan sebelumnya. (PS)

Sumber : esdm.go.id

Hadiri Halal bi Halal, Syahrial Abdi Ajak Pegawai Saling Memaafkan





Pekanbaru - Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau menghadiri acara Halal bi Halal pegawai dan Darma Wanita Persatuan di Lingkungan Dinas ESDM Prov. Riau, Selasa (4/7). Dalam sambutannya, Syahrial menuturkan bahwa setelah berpuasa Ramadhan dan merayakan Idul Fitri semoga kita bisa menjadi orang yang muttaqiin (bertaqwa) salah satunya cirinya adalah dengan saling memaafkan satu sama lain.

Setelah beliau menyampaikan kata sambutan, juga ada penyampain ceramah agama oleh Bpk Ustad yang menyampaikan pentingnya menjaga keberlangsungan ibadah paska Ramadhan dan saling memaafkan atas kesalahan masing-masing yang menjadi ciri orang-orang yang bertaqwa.

Usai mendengarkan ceramah dari Al Ustadz, Syahrial Abdi bersalaman dengan seluruh yang hadir. Acara terkahir ditutup dengan do'a dan makan bersama.[yif]

Gubri dan Wamen ESDM dalam Peringatan Nuzulul Qur'an 1438 H

Gubri memberikan sambutan saat dampingi Wamen ESDM RI Hadiri Peringatan Nuzulul Quran 1438 H di Masjid Raya Annur Provinsi Riau beberapa waktu lalu.









Sumber : riau.go.id
Templates Joomla 3.3 BIGtheme.net